RAKERNAS APEKSI XVI Tahun 2023 digelar kegiatan Gala Dinner yang bertempat di Anjungan Pantai Losari pada hari Selasa (11/7/23).

Wali Kota Bogor selaku Ketua Apeksi, Bima Arya membuka acara tersebut dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Tuan Rumah terkhusus kepada bapak Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Danny Pomanto dan Fatmawati Rusdi atas jamuan Gala Dinner Apeksi Tahun 2023.

Gala Dinner ini dihadiri oleh 98 Kota se Indonesia dan 87 Wali Kota yang hadir bersama Forkopimda Sulsel, Forkopimda Makassar, seluruh SKPD Kota Makassar, serta para peserta tamu undangan lainnya yang kemudian dijamu dengan sajian kuliner khas Makassar yang enak tentunya di mana Kota Makassar yang digelar sebagai Kota Makan Enak.

#KotaMakanEnak
#Apeksi2023
#RakernasXVI

 

Bappeda Makassar

Beberapa ruas jalan disekitar jalan Metro Tanjung Bunga, Jalan Penghibur, dan CPI akan dilakukan pengalihan arus lalu lintas serta penutupan jalan.

Pemerintah Kota Makassar menghimbau masyarakat yang akan melintas disekitar jalan tersebut, diharapkan mencari jalur alternatif untuk menghindari kemacetan.

Terima kasih atas perhatiannya.

Peduliki’ Salamakki’ 🫰

#Apeksi2023 #KotaMakassar

 

Bappeda Makassar

Kota Makassar menjadi tuan rumah dalam kegiatan RAKERNAS APEKSI XVI Tahun 2023.

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto membuka acara Youth City Changers (YCC) sebagai salah satu rangkaian kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Apeksi ke XVI.

Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI), Bima Arya menyampaikan bahwa kegiatan APEKSI ini cukup berbeda dari tahun sebelumnya, tahun lalu diselenggarakan di dalam ruangan dan tahun ini di alam ruang terbuka.

Pelaksanaan YCC kali ini jauh lebih meriah jika dibandingkan dari tahun sebelumnya. Sebanyak 98 kota mengirimkan delegasinya ke Makassar. Termasuk delegasi pemuda dari Singapura.

Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengungkapkan harapannya agar para generasi muda memiliki kemampuan adaptif leadership dan kemampuan daya tahan atau resiliensi, demi menggapai masa depan yang gemilang.

Pelaksanaan YCC ini berlangsung selama dua hari, 10-11 Juli 2023 di Tokka Tena Rata, Kabupaten Maros.

#BappedaMakassar #apeksi2023 #youthcitychangers

Bappeda Makassar

Opening Ceremony Youth City Changers Camp 2023 yang berlangsung di Tokka Tena Rata, Kab. Maros, Sulawesi Selatan pada hari Senin (10/7/23).

Youth City Changers Camp 2023 ini dihadiri oleh Delegasi dari 98 Kota dan Peserta Apeksi mencapai kurang lebih 3000 peserta termasuk Delegasi dari Singapura.

Harapan Danny Pomanto, Wali Kota Makassar dalam penyelenggaraan kegiatan Apeksi ini dapat menyajikan makanan yang enak-enak seperti Kota Makassar saat ini yang disebut sebagai Kota Makan Enak.

#YouthCityChangers2023
#Apeksi2023
#KotaMakassar
#KotaMakanEnak

 

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar melaksanakan Rapat Persiapan Usulan Perubahan Renja Perangkat Daerah melalui aplikasi SIMAKDA dan SIPD Kemendagri & Perumusan Rancangan akhir perubahan RKPD Kota Makassar Tahun 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin (10/7/23) di Ruang Rapat Bappeda, Mall GTC Lt. 2

Bappeda Makassar

Rapat Kerja Nasional XVI APEKSI Tahun 2023, yang melibatkan seluruh pemerintah kota di Indonesia, akan diselenggarakan di Kota Makassar pada tanggal 10-14 Juli 2023.

Suatu kebanggaan bagi Kota Makassar dan sebuah kehormatan besar menjadi tuan rumah berbagai kegiatan penting di tahun 2023 yang dirangkaikan dengan acara Youth City Changer, Gala Dinner, Rakernas, Indonesia City Expo, Karnaval dan Pawai Budaya, Fun Sports, Penanaman Pohon, City Tour, serta Ladies Program dan Business Forum.

RAKERNAS APEKSI Tahun 2023, Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia, merupakan acara yang sangat dinantikan sebagai kesempatan bagi pemerintah kota untuk mengatasi berbagai tantangan dan hambatan pembangunan kota, serta menjadikannya sebagai peluang berharga bagi kemajuan kota tersebut.

Sampai bertemu besok di Rakernas Apeksi 2023!
Peduliki’ Salamakki’ 🫶

#Makassar #Apeksi2023 #Rakernas #KotaMakassar

 

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar menghadiri Rapat Fasilitasi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Makassar Tahun 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin (3/7/23) di Bappelitbangda Prov. Sul-Sel

Bappeda Makassar

Target pendapatan dan belanja pemkot Makassar sebesar 5,6 Triliun untuk tahun anggaran 2023 yang telah ditetapkan dalam RPJMD tengah digenjot melalui sejumlah realisasi proyek fisik.

Proyek proyek besar bidang fisik kini tengah berjalan. Ada yang sudah masuk tahapan tender dan juga ada yang sedang berjalan.

Helmy Budiman, Kepala Bappeda Kota Makassar mengutarakan realisasi anggaran tahun 2023 hingga bulan Juni ini sudah terwujud 30 persen dari target yang ada.

Menurutnya, meski terjadi perlambatan realisasi yang disebabkan oleh masalah administrasi, kekosongan pejabat dan koordinasi stakeholder. Namun ia optimistis Pemkot Makassar bersama segenap jajaran OPD akan mampu merampungkan target realisasi tahun ini. Tentu dengan perencanaan yang matang dan juga cermat.

Simak obrolan lengkapnya di part ini, jangan lupa like, share and subscribe ya!
Klik tautan di bio kami yaaa?

#bappedacorner #BappedaMakassar

 

Bappeda Makassar

Selamat Hari Raya Idul Adha 29 Juni 2023/10 Dzulhijjah 1444H.

Semoga semangat pengorbanan dan keikhlasan kita dalam menghadapi ujian kehidupan senantiasa menyala. Mari rayakan hari suci ini dengan berbagi kasih, saling memaafkan, dan menguatkan tali persaudaraan.

Selamat menyembelih hewan kurban dan menerima berkah-Nya.
Taqabbalallahu minna wa minkum.

#HappyIedAdha

Bappeda Makassar

Data Elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (E-PPGBM) Dinas Kesehatan Kota Makassar, Sulawesi Selatan mencatat jumlah balita di Makassar yang mengalami stunting pada 2022 sekitar 4,08 persen, atau 3.333 balita.

Namun, jumlah angka stunting di Makassar perlahan mulai mengalami penurunan dari 2021. Di mana pada 2021 angkanya 5.2 persen balita yang mengalami stunting di Makassar. Sedangkan di 2022 sekitar 4,08 persen.

Pemerintah Kota Makassar, terus berupaya melakukan percepatan penurunan stunting atau Makassar menuju zero stunting untuk 2024, dengan membuat Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Makassar yang diketuai Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Makassar, Nursaidah Sirajuddin mengungkap secara teknis berbagai upaya dan kerja keras yang dilakukan pada 2023, untuk memenuhi target 2024, yakni nol kasus stunting (zero stunting)

Pemerintah Kota Makassar menargetkan penurunan angka stunting pada 2023 menjadi dua persen dari sebelumnya 4,05 persen.

Lalu, sudah sejauh mana progressnya? Yuk simak obrolan santainya dalam rubrik kesayangan kita #bappedacorner bersama @dinkes_kota_makassar

Klik tautan di bio, ya! ?

 

Bappeda Makassar