Pemerintah kota Makassar tengah mendorong berbagai perencanaan strategis untuk t…

Pemerintah kota Makassar tengah mendorong berbagai perencanaan strategis untuk tahun 2024 mendatang melalui agenda Musyawarah Perencanaan Pembangunan yang dihelat mulai dari rembuk warga, musyawarah tingkat kelurahan, hingga kini pada tingkat kecamatan.

Fokus program yang didorong berbasis kebutuhan dan kondisi rill di tiap wilayah. Olehnya itu, seluruh stake holder terkhusus jajaran SKPD terkait diwajibkan hadir.

Alokasi dana sektoral pun ditetapkan maksimal di angka 500 juta ditambah dengan dana kelurahan 400 juta.

Lalu, untuk apa dan seperti apa sih model perencanaan dan pemanfaatan dana tersebut yang tengah disusun pemkot Makassar melalui Musrenbang ini?

Simak obrolan lengkapnya bersama Kepala Bappeda Kota Makassar Helmy Budiman, S.STP, MM, dalam rubrik Bappeda Corner eps 29.

#bappedacorner
#musrenbang
#pemkotmakassar

 

Bappeda Makassar