Pemerintah Kota Makassar melaksanakan Rapat Tindak Lanjut Hasil Pensasaran Perce…

Pemerintah Kota Makassar melaksanakan Rapat Tindak Lanjut Hasil Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) di Kota Makassar Tahun 2023 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sipakatau, Balaikota Makassar pada hari Senin (19/6/23).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ibu Wakil Walikota Makassar, @fatmawatirusdi, yang didampingi oleh Asisten III Pemerintah Kota Makassar, @mariosaid03, dan Kepala Bidang Sosial dan Budaya Bappeda Kota Makassar, @noptiadiadi.

Pada rapat ini, @fatmawatirusdi meminta data terbaru tentang masyarakat miskin dari setiap Kelurahan. Hal ini menjadi tugas bagi Pemerintah Kota Makassar untuk menyetor data-data kemiskinan yang ada di Kota Makassar untuk meningkatkan akurasi data dan mengidentifikasi langkah selanjutnya, sehingga tidak ada lagi pemberian bantuan yang tidak tepat sasaran, pungkasnya.

Selain itu, Kabid Sosbud Bappeda Kota Makassar, @noptiadiadi juga menambahkan bahwa terdapat 16 ribu KK di Kota Makassar yang dipetakan menjadi titik lokus pengentasan kemiskinan ekstrem. Dengan ini diharapkan segera diverifikasi dan divalidasi by name by adress di tingkat Kecamatan dan Kelurahan. Sehingga, data tersebut bisa lebih akurat dan obejektif dan menjadi data lokus dalam penanganan kemiskinan ekstrem melalui intervensi program dan kegiatan untuk mencapai target 0% kemiskinan ekstrem di Tahun 2024.

Bappeda Makassar