Bappeda Kota Makassar bidang Sosial Budaya melaksanakan kegiatan Diseminasi/Bimtek Sustainable Development Goals (SDGS)/TPB Kota Makassar pada hari Rabu (29/11/23) di Hotel Aston, Makassar.

Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Makassar, Ir. Ansar., M.Si yang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Kota Makassar, Dr. Aryati Puspasari Abadi., M.Si.

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB)/ Sustainable Development Goals (SDGs) yakni terciptanya pembangunan yang menjaga peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat secara berkesinambungan, pembangunan yang menjaga keberlanjutan kehidupan sosial masyarakat, dan pembangunan yang menjaga kualitas lingkungan hidup serta pembangunan yang menjamin keadilan dan terlaksananya tata kelola yang mampu menjaga peningkatan kualitas hidup dari satu generasi ke generasi berikutnya.

#DesiminasiTPB
#SDGsMakassar
#PemkotMakassar
#BappedaKotaMakassar

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar bidang Ekonomi dan SDA melaksanakan kegiatan Koordinasi Pelaksanaan Sinergitas dan Harmonisasi Perencanaan Pembangunan Daerah Bidang SDA pada hari Rabu (29/11/23) di Ruang Rapat Sekda Lt.9, Balaikota Makassar.

Kegiatan ini termasuk dalam agenda Pengumpulan dan Pengolahan Data Akhir Informasi Pemulihan Ekonomi Kota Makassar Tahun 2023, sebagai rencana tindak lanjut dan Penyempurnaan Data pada Penyusunan Dokumen Kajian Percepatan Pemulihan Ekonomi Kota Makassar

#BappedaKotaMakassar
#PemkotMakassar

Bappeda Makassar

52 tahun dedikasi dan pengabdian KORPRI untuk Indonesia.
Semoga terus berkarya dan menjadi inspirasi bagi kemajuan bangsa.

Selamat Hari Jadi KORPRI! 🙌

#HariKorpri
#BappedaKotaMakasaar
#PemkotMakassar

 

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar bidang Infrastruktur Pengembangan Wilayah melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Teknis (RAKORTEK) dengan Tema “Penyepakatan Daftar Data, dan Mendorong Konsepsi Isu Daerah Dalam Pencapaian Tujuan Pembangunan Daerah” pada hari Selasa (28/11/23) di Hotel Claro, Makassar.

Kegiatan ini bertujuan agar terjadinya kesepahaman dan sinergitas tentang format dan standar data yang akan dipakai dan digunakan dalam Forum Satu Data Indonesia Tingkat Kota Makassar, tersedianya data yang berkualitas, serta mudah diakses dan dibagipakaikan antar Instansi Pusat dan Daerah, dan mendorong keterbukaan dan transparansi data.

#ForumSatuData
#PemkotMakassar
#BappedaKotaMakassar
#Makassar

Bappeda Makassar

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto memberikan penghargaan kepada para partisipan dan kontributor (Tokoh Masyarakat) atas atensi dalam berbagai sektor pembangunan termasuk pendidikan, sosial kemasyarakatan, lingkungan hidup, kesehatan, kepemudaan, dan lainnya untuk kemajuan kota Makassar.

Penyerahan penghargaan ini merupakan momen penting untuk menghargai upaya dan dedikasi mereka yang telah berperan dalam membangun kota Makassar, serta mendorong semangat kolaborasi untuk masa depan yang lebih baik.

Bagaimanakah kelanjutannya?

Simak obrolan lengkapnya di kanal youtube Bappeda Makassar. Jangan lupa dilike, comment, and subscribe yaaa! 🙌

Klik tautan pada bio di atas, yaaa😉

 

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar melaksanakan kegiatan Koordinasi Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah Bidang Pemerintahan (RPJPD, RPJMD, dan RKPD) pada hari Selasa (28/11/23) di Hotel Ibis Style, Makassar.

Kegiatan ini dilaksananakan dalam rangka optimalisasi Percapatan Penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kota Makassar yang juga merupakan salah satu program strategis Pemerintah Kota Makassar “Semua Anak Harus Sekolah” dengan harapan tidak ada lagi anak usia 7-18 tahun yang tidak bersekolah.

#BappedaKotaMakassar
#KotaMakassar
#AnakTidakSekolah
#PemerintahKotaMakassar

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar melaksanakan kegiatan Koordinasi Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah Bidang Pemerintahan (RPJPD, RPJMD, dan RKPD) pada hari Selasa (28/11/23) di Hotel Ibis Style, Makassar.

Kegiatan ini dilaksananakan dalam rangka optimalisasi Percapatan Penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kota Makassar yang juga merupakan salah satu program strategis Pemerintah Kota Makassar “Semua Anak Harus Sekolah” dengan harapan tidak ada lagi anak usia 7-18 tahun yang tidak bersekolah.

#BappedaKotaMakassar
#KotaMakassar
#AnakTidakSekolah
#PemerintahKotaMakassar

 

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar berpartisipasi dalam Bali Expo 2023 di Mall 21, Bali, pada tanggal 23-26 Nov 2023.

Tujuan kegiatan ini adalah memamerkan potensi investasi, pariwisata, dan perdagangan, serta mempublikasikan kepada calon investor dan pihak berkepentingan lainnya.

Pameran ini juga bertujuan mendorong masuknya investasi ke berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Selain itu, Bappeda Kota Makassar juga memperoleh penghargaan sebagai stand terbaik 1 dalam pameran tersebut.

#PemkotMakassar
#BaliExpo2023
#HaloMakassarCity
#BappedaKotaMakassar

Bappeda Makassar

Bappeda Kota Makassar bidang Infrastruktur Pengembangan Wilayah melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD)
“Merencanakan Makassar Kota Akses bagi Warga dengan Disabilitas”.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin (27/11/23) di Hotel Ibis Makassar City Centre, Makassar.

Bappeda Makassar

Selamat Hari Guru Nasional 2023!

Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Merekalah yang telah berjasa membimbing dan mendidik kita, membuka jendela pengetahuan, dan membentuk karakter kita menjadi pribadi yang lebih baik.

Pada Hari Guru Nasional ini, mari kita bersama-sama mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru di Indonesia. Terima kasih atas segala jasa dan pengorbananmu.

Semoga guru-guru Indonesia selalu sehat dan bahagia, serta senantiasa menjadi pelita bagi generasi penerus bangsa.

“Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar”

#harigurunasional2023
#hgn2023
#bappedakotamakassar
#kotamakassar
#bappeda

Bappeda Makassar